Jarang yang Tahu! Ternyata ini Fakta Kota Blora, Mengulik Sejarah Penamaan dan Asal Usul Wilayah Berjuluk Kota Sate

Jarang yang Tahu! Ternyata ini Fakta Kota Blora, Mengulik Sejarah Penamaan dan Asal Usul Wilayah Berjuluk Kota Sate

Blora--

Baca juga: Prediksi Hasil Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Babak 16 Besar Asian Games 2023, Berapa Skornya?

Baca juga: Kotanya Taat Aturan dan Anjuran Pemimpin, Ternyata Ini Fakta Menarik Cianjur, Wilayah yang Hanya 63 Km dari Bandung



adv

Pangeran Blitar mengelola Blora dengan luas wilayah mencapai 3.000 karya atau 3.000 hektare.

Bentuk Kabupaten Blora seperti yang kita kenal saat ini dimulai pada tahun 1749 saat pemberontakan Pangeran Mangkubumi terhadap Mataram Islam.

Pangeran Mangkubumi mengklaim tahta pada tanggal 11 Desember 1749 dengan wilayah kekuasaan meliputi Sukawati, Grobogan, Demak, Blora, dan Yogyakarta.


mg2

Blora kemudian diserahkan kepada Tumenggung Wilatikta dan tercatat sebagai Bupati Blora pertama.

Kabupaten Blora memiliki sejumlah julukan, seperti "Kota Sate," "Kota Barongan," "Kota Sampin," dan "Kota Kayu Jati."

Baca juga: Kotanya Taat Aturan dan Anjuran Pemimpin, Ternyata Ini Fakta Menarik Cianjur, Wilayah yang Hanya 63 Km dari Bandung

Julukan "Kota Sate" diberikan karena Blora terkenal dengan olahan sate khasnya, yang disajikan dengan nasi kuah opor yang diletakkan di daun jati khas.

Blora juga dikenal sebagai penghasil kayu jati dan dijuluki "Kota Kayu Jati" karena hampir separuh wilayahnya adalah hutan jati.

Blora juga memiliki potensi arkeologis dengan temuan benda-benda purbakala seperti fosil paus purba dan banteng purba di beberapa daerah seperti Desa Kapuan, Kecamatan Cepu.

Wilayah Cepu di Blora juga dikenal sebagai kota minyak di Indonesia dan merupakan ladang minyak yang penting. Blok Cepu, yang mencakup wilayah Blora, Bojonegoro, dan Tuban, adalah salah satu kontrak minyak dan gas bumi yang besar.

Ladang minyak Cepu juga difungsikan sebagai Akademi Migas, wahana pendidikan bidang perminyakan di Cepu.

TAG:
Sumber:

UPDATE TERBARU

vidstr