Ternyata Ini, Asal Usul Nama Kota Palembang, Fakta Menarik dan Sejarah Kota Tertua di Indonesia
Palembang--
RIVAL.co.id - Kota Palembang, ibu kota Provinsi Sumatera Selatan, memiliki predikat sebagai kota tertua di Indonesia.
Hal ini karena Kota Palembang didirikan pada tahun 688 Masehi, jauh sebelum berdirinya negara ini. Pada tanggal 17 Juni 2023, Kota Palembang merayakan ulang tahunnya yang ke-1340.
adv
Asal-usul nama "Palembang" berkaitan dengan topografi kota yang dikelilingi oleh air, baik dari sungai, rawa, maupun air hujan.
Nama ini berasal dari bahasa Melayu, di mana "Pa" atau "Pe" digunakan sebagai kata tunjuk untuk suatu tempat atau keadaan, sedangkan "lembang" atau "lembeng" berarti tanah yang rendah atau akar yang membengkak akibat terendam air.
Dalam bahasa Melayu-Palembang, "lembang" atau "lembeng" mengacu pada genangan air. Sehingga nama "Palembang" merujuk pada wilayah yang tergenangi oleh air.
Predikat Palembang sebagai kota tertua di Indonesia didukung oleh penemuan Prasasti Kedukan Bukit.
Prasasti ini ditemukan di daerah Palembang bagian barat, tepatnya di Bukit Siguntang oleh seorang Belanda bernama C.J.
Baca juga: KUNCI JAWABAN dan Soal Latihan Seleksi Akademik PPG Daljab 2023, Simak Kompetensi Pedagogik Terbaru
Batenburg pada 29 November 1920. Prasasti tersebut bertanggal 16 Juni 682 Masehi dan ditulis dalam aksara Pallawa serta bahasa Melayu Kuno.
Prasasti ini mencatat pembentukan suatu permukiman yang diinterpretasikan sebagai awal berdirinya Kota Palembang pada tanggal 16 Juni 683 Masehi.