Kronologi KA Argo Semeru Anjlok di DIY, Pihak Kereta Api Indonesia Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa? Simak Penjelasannya Disini
Ilustrasi. Terobosan Revolusioner, Isu Rencana Terowongan Kereta Api Bawah Laut yang Menembus Madura di Jawa Timur, Benarkah?-Yoyo Hins Itta/unsplash-
Kronologi KAI Argo Semeru Anjlok
Dalam insiden ini, terdapat sembilan rangkaian kereta, yang terdiri dari delapan gerbong eksekutif dan satu gerbong Suite Class Compartment, yang mengalami anjlok.
Upaya evakuasi gerbong yang anjlok dilakukan dengan mengerahkan 4 unit crane, 1 Kereta Penolong, dan 1 MTT. Selain itu, puluhan petugas juga terus berupaya untuk menormalisasi jalur kereta.
adv
Kris menambahkan bahwa hingga pukul 22.50 WIB, sebanyak 1 kereta Pembangkit, 5 kereta eksekutif, dan 1 kereta Suite Class Compartment telah berhasil dievakuasi ke Stasiun Wates.
Sementara itu, 3 kereta Eksekutif telah berhasil dievakuasi ke Stasiun Sentolo.
"Total kereta yang telah dievakuasi sebanyak 10 kereta," kata Kris.
Pendataan sementara menunjukkan bahwa insiden ini telah mengakibatkan kerusakan pada kereta dan lokomotif serta jalur yang dilalui oleh KA Argo Semeru.
Setelah evakuasi kereta selesai, jalur tersebut akan diperiksa lebih lanjut mengingat bentuk jatuhnya kereta yang tidak berserakan, yang berpotensi mengubah konstruksi jalur atau trek.
Perlu dicatat bahwa KA Argo Semeru adalah kereta api relasi Surabaya-Jakarta yang mengalami anjlok dan bersentuhan dengan KA Argo Wilis yang memiliki relasi Bandung-Jakarta di kilometer 520 +4 Petak Jalan Sentolo, Wates, Kulon Progo pada Selasa (17/10).