Kronologi Aparat dan Warga Seruyan Bentrok di Kebun Sawit dan Satu Orang Tewas, Motif Dipicu Masalah Sengketa?
Bentrokan Ormas di Bekasi-kat-wilox/pexels-
Kronologi warga Seruyan vs Aparat versi Polisi
Dampak dari bentrokan ini, satu orang dilaporkan tewas diduga akibat tembakan, dan korban tersebut bernama Gijik (35 tahun).
Erlan menjelaskan bahwa petugas yang bertugas di lokasi kejadian tidak membawa peluru tajam, hanya dilengkapi dengan gas air mata, peluru hampa, dan peluru karet sesuai dengan aturan yang berlaku.
adv
Meskipun begitu, pihak kepolisian akan melakukan investigasi mendalam untuk menentukan penyebab kematian korban dan menelusuri asal tembakan yang menyebabkan kematian tersebut.
Baca juga: 5 Atlet Paling Kaya di Dunia Sepanjang Masa: Messi Salah Satunya
Konflik di Desa Bangkal ini sebenarnya telah berlangsung sejak 16 September 2023, ketika warga menuntut PT HMBP 1 untuk memenuhi kewajiban memberikan kebun plasma sebanyak 20 persen.
Namun, selama puluhan tahun, permintaan ini tidak terealisasi.
Erlan menjelaskan bahwa telah dilakukan mediasi, tetapi belum ada kesepakatan yang dicapai. Hal ini membuat warga semakin keras dalam tuntutannya, menciptakan situasi yang tegang di daerah tersebut.
"Pihak kepolisian berusaha berkomunikasi dengan perusahaan dan berharap masalah ini dapat diselesaikan dengan solusi terbaik," kata Erlan.***