Kota Penghasil Kayu Jati Terbesar di Jawa Ini Punya Segudang Fakta Menarik, Simak 6 Hal Unik di Blora Jawa Tengah
Blora--
Fakta menarik Blora Jawa Tengah
1. Penghasil Kayu Jati Terbesar
Separuh dari wilayah Blora adalah hutan, terutama hutan jati. Inilah yang menjadikan kabupaten ini sebagai penghasil kayu jati terbesar di Pulau Jawa.
Kayu jati Blora juga dikenal sebagai salah satu yang terbaik di Indonesia, bahkan di pasar internasional.
adv
Kecamatan Jepon, di Blora, menjadi salah satu pusat kerajinan kayu jati yang terkenal. Di sini, kayu jati digunakan untuk membuat berbagai jenis mebel, seperti kursi dan meja.
2. Kota Satai yang Terkenal
Blora dikenal sebagai "Kota Satai" berkat hidangan satai khasnya yang istimewa. Yang membedakan satai Blora dari yang lain adalah penyajiannya yang menggunakan pincuk atau wadah dari daun jati.
Uniknya lagi, saat Anda menikmati satai di sini, jangan buang tusuknya.
Tusuk satai tersebut adalah bukti berapa banyak satai yang telah Anda makan, dan penjual akan menghitung total pembayaran berdasarkan tusuk tersebut.
Kabupaten Blora bahkan memecahkan rekor MURI dengan aksi 7.000 orang makan satai bersama menggunakan pincuk daun jati.
3. Kaya Akan Fosil
Di tepi Sungai Bengawan Solo di Blora, sejumlah arkeolog menemukan fosil-fosil manusia purba yang menakjubkan.
Di antaranya adalah fosil manusia purba Homo Soloensis yang ditemukan di Ngandong, Kecamatan Kradenan.
Di sana juga ditemukan fosil-fosil hewan purba seperti kepala kerbau, kura-kura, dan gajah. Fosil-fosil ini memiliki perkiraan usia antara 200.000 hingga 300.000 tahun dan dapat dilihat di Museum Mahameru.