Mengenal Sosok Choi Hyun Wook Pemeran 'Weak Hero Class' Kini Terlibat Skandal hingga Minta Maaf, Apa yang Dilakukannya?

Mengenal Sosok Choi Hyun Wook Pemeran 'Weak Hero Class' Kini Terlibat Skandal hingga Minta Maaf, Apa yang Dilakukannya?

Choi Hyun Wook -_choiiii__/instagram-

Choi Hyun Wook tidak hanya melanggar peraturan merokok di tempat yang dinyatakan sebagai area bebas rokok, tetapi juga melakukan tindakan ilegal dengan membuang puntung rokok tanpa mematikannya lebih dulu di jalanan.

Kritik pedas dari netizen ini cukup mengejutkan mengingat Choi Hyun Wook adalah seorang aktor muda yang dianggap bersih dari kontroversi sebelumnya.



adv

Meskipun baru memulai debutnya pada tahun 2019, ia telah membintangi beberapa drama Korea terkenal seperti "Twenty Five Twenty One," "Racket Boys," "Taxi Driver," "Weak Hero Class 1," dan "D.P." Selain itu, ia juga tampil dalam video klip grup KPop NewJeans 'Ditto'.

Namun, tindakan kontroversial ini membuat citra Choi Hyun Wook tercoreng di mata banyak orang, yang sebelumnya menganggapnya sebagai aktor yang baik dan berbakat.

Baca juga: Kronologi Tabrak Lari Oleh Anggota DPRD Padang Pariaman ke Bocah hingga Tewas, Ancaman Hukuman 6 Tahun Penjara


mg2

Baca juga: Siapa Sosok JB? DPRD Kabupateng Padang Pariaman yang Lakukan Tabrak Lari Pelajar hingga Tewas, Ini Profilnya hingga Dalih Salahkan Sang Anak

Beberapa netizen bahkan membandingkannya dengan "f*ck boy" karena perilakunya yang tidak sesuai dengan imejnya sebelumnya.

Ada juga yang menyoroti fakta bahwa Choi Hyun Wook berasal dari agensi yang sama dengan aktris terkenal seperti Seo Ye Ji dan Kim Sae Ron, yang juga pernah tersandung skandal.

Mengenai kontroversi ini, Choi Hyun Wook dan agensinya, Gold Medalist Company, akhirnya memberikan permintaan maaf kepada publik.

Aktor ini juga mengunggah surat tulis tangan untuk menyampaikan permintaan maaf kepada penggemar dan semua yang terlibat dalam produksi drama Korea terbarunya, "Twinkling Watermelon."

Dalam surat tersebut, Choi Hyun Wook berjanji untuk menerima semua kritik dengan rendah hati, belajar dari kesalahannya, dan berkomitmen untuk tumbuh menjadi pribadi yang lebih matang.

Baca juga: Siapa Sosok JB? DPRD Kabupateng Padang Pariaman yang Lakukan Tabrak Lari Pelajar hingga Tewas, Ini Profilnya hingga Dalih Salahkan Sang Anak

Sumber:

BERITA TERKAIT

UPDATE TERBARU

vidstr