Siapa Sosok JB? DPRD Kabupateng Padang Pariaman yang Lakukan Tabrak Lari Pelajar hingga Tewas, Ini Profilnya hingga Dalih Salahkan Sang Anak
Ilustrasi garis polisi kejadian-hunt-er/pixabay-
Profil JB DPRD Padang Pariaman
JB juga merupakan anggota DPRD Kabupaten Padang Pariaman.
Untuk mencari kebenaran dalam kasus ini, pihak kepolisian bersama dengan wali korong setempat mendatangi rumah JB.
adv
Awalnya, JB menyangkal keterlibatannya dalam insiden tersebut dan mengklaim bahwa mobil rental tersebut dikemudikan oleh anaknya.
Namun, setelah interogasi intensif, JB akhirnya mengakui bahwa dialah yang melakukan tabrak lari.
Akibat perbuatannya ini, JB dihadapkan pada pasal-pasal Undang-Undang Lalu Lintas, khususnya Pasal 310 ayat 4, yang mengancamnya dengan hukuman penjara hingga 6 tahun.
Kepolisian juga mengimbau seluruh pengendara dan warga agar selalu meningkatkan kewaspadaan di jalan raya. Upaya ini bertujuan untuk mengurangi potensi terjadinya kecelakaan lalu lintas yang dapat mengancam nyawa dan keselamatan semua pihak.
Keselamatan di jalan raya adalah tanggung jawab bersama, dan kejadian seperti ini menjadi pelajaran berharga untuk semua orang.***