Kabupaten Terbesar 8,628 Km Ini Bakal Jadi Provinsi Baru Keluar dari Riau, Warga Perjuangkan Daerah Baru Meski DOB Belum Dicabut
Riau-mardanafin/unplash-
Dengan jumlah penduduk Kabupaten Bengkalis mencapai lebih dari 593 ribu jiwa menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2020, serta luas wilayah mencapai 8.628 kilometer persegi dengan 14 kecamatan, 19 kelurahan, dan 136 desa, pemekaran Kabupaten Bengkalis dengan membentuk Kota Duri dianggap sebagai langkah yang sesuai.
Komisi IV DPRD Bengkalis juga telah memberikan dukungan kuat terhadap pemekaran Kabupaten dengan membentuk Kota Duri.
adv
Bahkan, usulan ini sudah disampaikan kepada Pemerintah Pusat dan termasuk dalam rencana pembentukan daerah otonomi baru yang diusulkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Tokoh Masyarakat Buya Hamka turut memberikan dukungan terhadap pemekaran ini
Baca juga: Fakta Mengejutkan Kabupaten Tetangga IKN Ibu Kota Nusantara, Penduduknya Banyak yang Nganggur
dengan menyatakan, "Duri atau Kecamatan Mandau ini harus menjadi daerah otonomi baru untuk pemerataan pembangunan."
Ketua Dewan Pemuda Kota Duri, Muhammad Efrizal, juga sangat mendukung pemekaran Kabupaten Bengkalis.
Dia menekankan pentingnya Kota Duri menjadi daerah otonomi baru dan mengatakan, "Tak perlu lagi ada perdebatan untuk bentuk Kota Duri atau Kabupaten Bengkalis. Yang terpenting Kota Duri jadi daerah otonomi baru."
Muhammad Efrizal menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah menyatakan Bupati Bengkalis sebagai penentang pemekaran daerah, namun mereka berharap Pemerintah Kabupaten Bengkalis dapat membantu mempercepat proses pembentukan Kota Duri sebagai daerah otonomi baru.
Dengan dukungan yang semakin kuat dari berbagai pihak, pemekaran Kabupaten Bengkalis dengan membentuk Kota Duri atau Kabupaten Mandau di Provinsi Riau terus menjadi harapan masyarakat setempat untuk mewujudkan pemerataan pembangunan di wilayah tersebut.
Meskipun moratorium DOB masih berlaku, semangat untuk mewujudkannya tetap membara.