Ini Fakta Menarik dan Mengejutkan Terkait Penutupan TikTok Shop

Ini Fakta Menarik dan Mengejutkan Terkait Penutupan TikTok Shop

tiktok-olivier-bergero/unplash-

Fakta-fakta seputar TikTok Shop ditutup

Berbagai informasi penting mengenai penutupan TikTok Shop:

1. Tanggal Penutupan TikTok Shop



adv

Berdasarkan pengumuman dari TikTok Indonesia melalui surel kepada para penjual di TikTok Shop, layanan ini akan berhenti beroperasi mulai hari ini, Rabu, 4 Oktober 2023 pukul 17.00 WIB.

Baca juga: Turun Lagi! Ini Daftar Harga dan Spesifikasi HP POCO F5, Rekomendasi Salah Satu Smartphone Terbaik di Kelasnya

Baca juga: Rahasia Mendapatkan Uang Secara Online: Praktik Meringkas Tautan di Situs Web untuk Mendapatkan Saldo DANA Tanpa Biaya!


mg2

2. Keterangan Resmi mengenai Penutupan TikTok Shop

Melalui pengumuman tersebut, TikTok Indonesia menyatakan bahwa penutupan layanan transaksi pada TikTok Shop dilaksanakan untuk mematuhi regulasi yang ada.

Meskipun demikian, tidak ada keterangan lebih lanjut mengenai bentuk layanan TikTok Shop setelah penutupan layanan transaksinya.

3. Dasar Hukum Penutupan TikTok Shop

Penutupan TikTok Shop terkait dengan revisi Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 50 Tahun 2020 yang ada dalam Permendag Nomor 31 Tahun 2023.

Dalam aturan tersebut, platform semacam TikTok Shop dikategorikan sebagai Penyelenggara Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PPMSE), yang memiliki model bisnis social commerce.

Baca juga: Nonton Drama Korea A Good Day to Be a Dog (2023) Episode 1 Sub Indo: Link Streaming, Bocoran Sinopsis & Jadwal Tayang Full Eps

4. Alasan Penutupan TikTok Shop

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, menjelaskan bahwa larangan transaksi di platform media sosial bertujuan untuk mencegah potensi penyalahgunaan data pribadi serta mencegah monopoli algoritma oleh platform tersebut.

TAG:
Sumber:

UPDATE TERBARU

vidstr