Ramai di Sosmed! Apa yang Terjadi Jika Cincin Saturnus Menghilang? Ternyata Ini Asal Usul Pertama Kali Planet Terbentuk
Ramai di Sosmed! Apa yang Terjadi Jika Cincin Saturnus Menghilang? Ternyata Ini Asal Usul Pertama Kali Planet Terbentuk-nasa/unplash-
RIVAL.co.id - Ramai di Sosmed! Apa yang Terjadi Jika Cincin Saturnus Menghilang? Ternyata Ini Asal Usul Pertama Kali Planet Terbentuk.
Planet Saturnus selalu menarik perhatian para astronom dan ilmuwan, terutama karena cincin khas yang mengelilinginya.
adv
Namun, pertanyaan mendasar tentang bagaimana cincin Saturnus ini terbentuk selama ini belum terjawab.
Saat ini, sebuah penelitian baru yang melibatkan Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA), Universitas Durham, dan Universitas Glasgow, mencoba untuk lebih memahami misteri di balik terbentuknya cincin Saturnus.
Dilansir dari BGR pada Selasa (3/10/2023), studi yang dipublikasikan di The Astrophysical Journal menunjukkan bahwa tabrakan antara dua bulan raksasa mungkin merupakan awal dari terbentuknya cincin Saturnus yang indah dan ikonik tersebut.
Kedua bulan yang diduga bertabrakan kemungkinan memiliki ukuran sebesar Rhea dan Dione, dua dari 145 bulan yang mengelilingi Saturnus.