Apa Pemicu Gempa Bumi di Sukabumi hingga Terasa di Jakarta? Ternyata Ini Alasannya, BMKG Himbau Warga Tetap Tenang
gempa bumi-carl-campbell/unplash-
RIVAL.co.id - Apa Pemicu Gempa Bumi di Sukabumi hingga Terasa di Jakarta? Ternyata Ini Alasannya, BMKG Himbau Warga Tetap Tenang.
Pemicu gempa bumi berkekuatan 5,4 magnitudo yang mengguncang Provinsi Jawa Barat dan Banten pada Minggu, 1 Oktober 2023, adalah adanya deformasi batuan dalam lempeng.
adv
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menjelaskan bahwa lokasi deformasi batuan dalam lempeng tersebut berada di Lempeng Indo-Australia.
Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, menyampaikan, "Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis menengah akibat deformasi batuan dalam Lempeng Indo-Australia."
Baca juga: Kabar Terbaru Kebakaran Gunung Lawu: Api Menyebar hingga Magetan, Penyebabnya Sudah Terungkap?
Deformasi ini terjadi berdasarkan hasil tinjauan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter yang tersubduksi di bawah Jawa Barat.
Daryono juga mencatat bahwa peristiwa gempa bumi tektonik ini terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Titik koordinat lintang selatannya berada di 7,26°, dan bujur timurnya adalah 106,52°.